RSUD Labuang Baji meraih penghargaan nasional Penghargaan Tata Kelola Penanganan Covid 19 terbaik regional Sulawesi yang diselengarakan oleh diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Diterima oleh Bapak Direktur RSUD Labuang Baji drg. Abd. Haris Nawawi, M.Kes, penghargaan ini diserahkan Bapak Presiden RI Joko Widodo didampingi Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hartarto Airlangga. Kegiatan ini juga dihadiri para Menteri Kabinet Indonesia Maju dan perwakilan negara-negara sahabat.
RSUD Labuang Baji sendiri pada masa pandemi menjadi rumah sakit rujukan menangani pasien Covid 19, melaksanakan isolasi pada pasien, serta melaksanakan vaksinasi sampai sekarang ini. Ini merupakan kolaborasi berkesinambungan dari pemerintah provinsi dan kabupaten yang bahu membahu dalam menekan angka Covid 19. Tak lupa pula upaya yang begitu keras dan gigih dari tenaga medik yang tak pernah menyerah siang dan malam mengupayakan yang terbaik pada pasien tentunya.
Perlu diketuai Indonesia menjadi salah satu negara yang berhasil dalam penanganan pandemi COVID-19. Bahkan, keberhasilan ini telah mendapatkan pengakuan dari berbagai negara termasuk dari World Health Organization dan Johns Hopkins University
Pada Penghargaan Penanganan COVID-19 ini terdiri dari kategori Pemerintah Daerah terbaik, Fasilitas Layanan Kesehatan terbaik (Puskesmas, RS, dan Laboratorium), Satuan TNI Terbaik, Satuan Kepolisian Terbaik dan 11 kategori lainnya. Dari semua kategori, ditetapkan total lebih dari 800 penerima penghargaan.
Semoga sinergitas, kolaborasi dan koordinasi yang sudah terbangun dapat terus berlanjut guna mendukung penanganan berbagai masalah kesehatan lainnya.
Ikuti kami untuk mendapatkan informasi, berita penting langsung dari email kami
JALUR CEPAT
HUBUNGI KAMI
KUNJUNGI KAMI